Rabu, 16 November 2011

VNC Remote Software


VNC ada sebagian orang berpendapat bahwa ini adalah program jahat untuk keperluan kegiatan hacking, tapi menurut saya program ini bukanlah termasuk program jahat karena program ini diciptakan memang untuk keperluan jaringan yang berfungsi untuk mempermudah dan mempercepat pekerjaan sang administrator.

Tapi memang program ini jika digunakan oleh orang tidak bertanggung jawab akan menjadi sebuah program jahat yang akan meremote komputer anda seenaknya. Jadi hati-hati dan jangan-jangan Laptop anda sudah terinstall program ini tanpa sepengetahuan yang dilakukan oleh teman-teman anda yang ingin berbuat iseng ataupun ingin mengetahui data privasi anda.


Sebelum menggunakan Vnc ada baiknya anda harus memastikan apakah komputer kita sudah terhubung dengan baik dalam jaringan. Untuk test koneksi kita bisa menggunakan perintah ping pada command prompt seperti gambar di bawah ini :

vncJika hasilnya seperti diatas maka sudah dipastikan bahwa koneksi anda dalam jaringan berjalan dengan baik pada komputer target.

Download file ini :
Vnc-Uloel

Setelah selesai download lalu extract dan jalankan file installernya,

vncTentukan tempat direktori yang anda inginkan untuk menyimpan file hasil installan
Lalu Next - Next, hingga muncul tampilan seperti di bawah ini:

vncKlik OK saja

vncDan anda diminta untuk memasukan password, perlu diingat password di client nanti harus sama dengan password yang anda masukan disini. Setelah itu klik Ok, selesai.

Lakukan langkah yang sama persis untuk ke semua pc client, setelah selesai semua.
Jalankan file Vnc Viewer yang saya berikan pada hasil download sebelumnya, file itu berfungsi sebagai file executornya.
Masukan Ip target dan Password anda !! dan traaaadaaaa....., pc target bisa kita remote sesuka kita layaknya kita berada di depan pc tersebut.

Tapi tenang saja di warnet saya tidak ada program ini kok, mungkin itu dulu !! ha ha ha...,
Selamat Mencoba...,

0 komentar:

Posting Komentar

The Slide Show

"KejurCab" Antar Club Kab.Bekasi 2011" Slideshow: Yulvi’s trip from Jakarta, Jawa, Indonesia to Bekasi was created by TripAdvisor. See another Bekasi slideshow. Create your own stunning slideshow with our free photo slideshow maker.

Parse HTML


© Kucoba.com Webmaster Tools | Blogger Tool

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Affiliate Network Reviews